8 Faktor Penyebab Usahamu Gagal dan Cara Mengatasinya
Ada banyak sekali faktor penyebab usahamu gagal setiap kali menjalankan bisnis. Hanya saja tak banyak orang yang mengetahui apa yang menyebabkan usaha mereka tidak berjalan dengan lancar. Ini bukanlah hal yang sepele mengingat kegagalan dalam bisnis dapat berdampak buruk hingga menyebabkan bisnis tersebut bangkrut.
Menurut data statistik di tahun 2017 lalu, ada sekitar 78% start up bisnis skala kecil yang hanya mampu bertahan tahun pertama menjalankan bisnis. Setengah dari jumlah bisnis tersebut mampu bertahan selama 5 tahun berjalan. Sedangkan tidak lebih dari sepertiga bisnis skala kecil bertahan hingga 10 tahun.
Pertanyaannya, Faktor Apa yang Membuat Bisnis Menemui Kegagalan?
Ada banyak ahli di bidang bisnis yang mengemukakan pendapat bahwa tak sedikit faktor yang menjadi penyebab usahamu gagal. Faktor-faktor kegagalan bisnis tersebut dapat terjadi sejak awal rencana menjalankan bisnis dan terkadang ditemui di tengah perjalanan bisnis. Bagi Anda yang penasaran, inilah beberapa faktor yang akan membuat bisnis Anda mengalami kegagalan serta bagaimana cara menghindarinya.
Menjalankan Bisnis Tanpa Tujuan Pasti
Sebagian besar pebisnis pemula memulai kegiatan bisnis mereka dengan tujuan untuk memperoleh uang yang banyak. Ini bukanlah tujuan yang salah, hanya saja apabila Anda fokus pada keuntungan bisnis tanpa memperhatikan masalah yang lain, kemungkinan besar bisnis Anda akan mengalami kegagalan.
Untuk mengatasi hal tersebut, sebaiknya Anda perhatikan beberapa poin berikut yang nantinya akan membantu Anda dalam menemukan tujuan pasti bisnis tersebut. Di antaranya adalah:
- Memiliki passion serta kecintaan terhadap bisnis yang Anda lakukan.
- Memiliki keyakinan dan pikiran positif bahwa bisnis yang Anda jalankan nantinya berpotensi mewujudkan cita-cita bisnis Anda.
- Tanamkan pikiran bahwa kegagalan tidak akan pernah mengalahkan Anda. Belajarlah dari setiap kesalahan yang terjadi dan jadikan pengalaman sebagai guru terbaik. Setiap pebisnis yang sukses awalnya adalah mereka yang mengalami kegagalan terlebih dahulu namun dapat mengubah kegagalan tersebut menjadi kesuksesan.
- Anda harus mandiri serta memiliki kemampuan untuk berpikir kreatif dalam menemukan solusi-solusi terbaik dalam menghadapi tantangan. Hal ini penting dimiliki oleh pebisnis karena nantinya Anda akan dihadapkan pada tekanan waktu sempit.
- Mudah bergaul dan berinteraksi dengan orang lain serta menunjukkan integritas dalam bisnis.
Itulah beberapa hal yang harus dimiliki oleh seorang pebisnis agar nantinya tidak mengalami kegagalan seperti halnya pebisnis lainnya.
Manajemen Bisnis yang Buruk
Penyebab usahamu gagal yang selanjutnya adalah manajemen yang buruk. Hal ini karena manajemen bisnis yang buruk menjadi akar dari setiap masalah yang berujung pada kegagalan bisnis. Umumnya, pelaku bisnis pemula masih belum begitu menguasai tentang manajemen di bidang bisnis seperti produksi, keuangan, penjualan, perekrutan, hingga pengaturan pegawai.
Dengan kata lain, dibutuhkan kemampuan yang baik dalam hal manajemen agar mempertahankan bisnis tersebut. Anda pun tak perlu mempelajari terkait manajemen bisnis sendiri, namun juga dapat meminta bantuan orang lain untuk menjalankan bisnis tersebut.
Seorang manager bisnis yang sukses adalah orang yang mampu menciptakan iklim kerja produktif. Selain itu, mereka juga harus memiliki kemampuan dalam merekrut pegawai yang kompeten serta mampu menghadapi semua perubahan dalam dunia bisnis.
Modal yang Tidak Cukup
Salah satu kesalahan fatal yang sering dialami oleh pelaku bisnis adalah dana operasional atau modal yang tidak mencukupi. Pelaku bisnis yang meremehkan modal bisnis harus rela menghadapi kemungkinan terburuk, yakni kebangkrutan bisnis sebelum mencapai kesuksesan. Ini adalah salah satu penyebab usaha Anda mengalami kegagalan yang harus benar-benar diperhatikan dan dipertimbangkan.
Menjadi hal yang sangat penting untuk mengetahui berapa banyaknya modal yang dibutuhkan untuk memutar roda bisnis. Apabila pebisnis pemula tak memiliki perhitungan yang matang terkait hal ini, maka berarti ekspestasi mereka tidak realistis tentang perkiraan nominal pendapatan dan penjualan.
Lokasi Bisnis
Salah satu faktor penting penentu kesuksesan kegiatan bisnis adalah lokasi bisnis tersebut. Lokasi yang tepat dan strategis akan memberikan kemungkinan sebuah bisnis dapat bertahan. Sebaliknya, pemilihan lokasi yang tidak tepat dapat membawa bencana meskipun managemen perusahaan telah tertata dengan sangat baik.
Untuk menentukan lokasi bisnis yang tepat, Anda dapat mempertimbangkan beberapa hal berikut:
- Jarak lokasi dengan pesaing bisnis.
- Mencari di mana pelanggan berada.
- Aksesibilitas, lalu lintas, dan lokasi parkir.
Dengan mempertimbangkan hal tersebut, kemungkinan bisnis baru sekalipun dapat tetap bertahan meskipun harus mengalami banyak tekanan dan persaingan.
Ekspansi Bisnis yang Berlebihan
Ini adalah salah satu faktor terbesar penyebab usahamu gagal. Ekspansi berlebihan merupakan kondisi dimana perusahaan mendirikan anak cabang begitu merasa mengalami kesuksesan di bidang bisnis mereka. Dalam hal ini, Anda perlu fokus terhadap pertumbuhan bisnis lambat dan stabil. Tak sedikit kebangkrutan perusahaan yang dialami oleh perusahaan berkembang karena over ekspansi.
Meski demikian, Anda juga tak boleh terlalu menekan pertumbuhan bisnis Anda. Ketika Anda sudah memiliki pelanggan yang begitu solid serta aliran pemasukan yang baik, maka tak perlu ragu melakukan ekspansi bisnis. Hal ini karena indikasi bahwa ekspansi bisnis bukanlah hal yang tepat adalah karena ketidakmampuan perusahaan dalam memenuhi pegawai untuk mengikuti tuntutan produksi serta pelanggan bisnis tersebut.
Tidak Memiliki Website
Sebenarnya ini adalah penyebab kegagalan bisnis yang cukup sederhana. Namun di tengah perkembangan teknologi informasi seperti sekarang, website dinilai sebagai faktor kesuksesan bisnis yang tak boleh disepelekan. Dengan adanya website, maka perusahaan dapat melakukan langkah promosi yang lebih cepat dan efisien.
Di samping itu, website juga dapat membantu calon konsumen bahkan investor untuk mengenal lebih jauh tentang bisnis Anda. Website juga dapat menjadi salah satu pemasukan perusahaan dari ruang iklan, produk afiliasi, dan produk dropship. Dengan kata lain, perlu diingat bahwa apabila Anda tidak memiliki website, maka bersiaplah menghadapi tantangan dari kompetitor bisnis serupa.
Kurangnya Pengalaman Bisnis
Apabila Anda tidak memiliki basic atau pengalaman bisnis yang kuat, tentu saja akan banyak celah kegagalan. Dampak dari kurangnya pengalaman bisnis adalah manajemen tim yang kurang baik, model bisnis yang tidak sesuai dengan pelanggan, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Jadi apabila Anda memiliki pengalaman di bidang bisnis serta memiliki model bisnis yang baik, maka dapat dipastikan keberhasilan akan ada di tangan Anda. kini yang Anda butuhkan adalah saran dari profesional bisnis sebagai back up agar bisnis Anda tidak mengalami kegagalan.
Tidak Mempunyai Nilai dan Keunikan
Apabila Anda telah memiliki produk ataupun layanan yang bagus dengan permintaan pasar kuat namun tetap mengalami kegagalan, pasti ada sesuatu yang salah dengan hal tersebut. Mungkin saja faktor penyebab bisnis gagal adalah produk ataupun layanan tersebut tidak memiliki nilai serta keunikan dibandingkan kompetitor.
Jadi, masalah yang harus Anda hadapi adalah perbedaan hal seperti apa yang membedakan antara bisnis Anda dan kompetitor? Bagaimana menjalankan bisnis dengan cara unik? Hal seperti apa yang menjadi kelebihan kompetitor dibandingkan bisnis Anda? Untuk itulah, Anda dapat melakukan pendekatan atau promosi demi menarik perhatian target pasar atau konsumen. Selain itu, carilah kelebihan dan kelemahan seperti apa yang dimiliki oleh kompetitor. Manfaatkan hal tersebut sebagai kekuatan bisnis Anda.
Itulah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan agar bisnis yang Anda jalankan dapat berjalan dengan baik. Dengan mengetahui apa saja faktor penyebab usahamu gagal, maka semua tantangan bisnis dapat dihadapi tanpa perlu khawatir.