https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3327328018275889

Intip Yuk Peluang Usaha Ubi Cilembu yang Menjanjikan

Peluang usaha ubi Cilembu – Ubi jalar adalah salah satu sumber makanan favorit masyarakat Indonesia. Baik tua ataupun muda, penikmat ubi jalar datang dari berbagai kalangan. Bagaimana tidak, ubi jalar merupakan jenis umbi-umbian yang mudah ditemui dimana saja dan harganya pun relatif murah. Tak hanya lezat, ubi jalar juga memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Ubi jalar sendiri terdiri dari berbagai jenis, mulai dari ubi jalar ungu, ubi jalar orange, ubi jalar kuning, ubi jalar putih, hingga ubi jalar Cilembu.

Salah satu ubi jalar yang populer adalah ubi jalar Cilembu atau kerap disebut ubi Cilembu. Ubi Cilembu adalah salah satu produk pertanian dari Pemerintah Kabupaten Sumedang. Seperti namanya, daerah penghasil ubi ini adalah Cilembu, Cadas, Pangeran, Sumedang. Ubi yang satu ini memiliki ciri khas berkulit gading, panjang, dan berurat. Tak seperti ubi kebanyakan, ubi Cilembu memiliki citarasa yang sangat manis dan juga pulen. Terlebih ketika ubi ini dibakar di dalam oven, rasa manisnya akan semakin terasa. Apalagi pada saat ubi masih mentah telah disimpan terlebih dahulu selama lebih dari satu minggu. Kandungan gizi ubi Cilembu juga banyak dan bergizi tinggi. Ubi ini kaya akan antioksidan, serat, mineral, serta karbohidrat yang baik untuk tubuh, terlebih bagi Anda yang sedang menjalani program diet sehat.

Dengan kandungan gizi yang melimpah, citarasa yang manis dan lezat, serta disukai banyak orang inilah yang membuat ubi Cilembu banyak dilirik untuk dijadikan prospek usaha menjanjikan. Apakah Anda salah satunya yang tertarik dengan usaha ubi Cilembu? Simak ulasan lengkap mengenai peluang usaha ubi Cilembu di bawah ini!

Mencari Pemasok Ubi Cilembu

Untuk stock ubi Cilembu sebenarnya dapat dilakukan dengan dua cara, dengan melakukan budidaya ubi Cilembu sendiri ataukah dengan mengambil ubi langsung dari pemasok. Jika Anda tidak memiliki lahan luas untuk budidaya ubi Cilembu, Anda dapat mengambil ubi langsung dari pemasok atau petani. Sebelum itu, Anda perlu mencari informasi lengkap mengenai pemasok ubi Cilembu yang mematok harga relatif terjangkau. Tentu harga ubi akan jauh lebih murah jika Anda membeli langsung dari petani di desa Cilembu. Luangkan waktu untuk survey langsung ke lokasi dan menggali informasi mengenai petani yang kerap memasok ubi ke berbagai kota. Umumnya para petani akan mematok pembelian minimal agar harganya sebanding dengan ongkos transportasi ke lokasi Anda.

Apa yang Perlu Dipersiapkan?

Umumnya usaha ubi Cilembu tak membutuhkan tempat luas maupun peralatan penunjang yang banyak, terlebih jika Anda mengambil ubi langsung dari pemasok sehingga tak membutuhkan lahan untuk budidaya sendiri. Yang perlu Anda persiapkan adalah gerobak satu unit untuk berdagang, oven satu unit untuk membakar ubi, timbangan digital satu unit untuk menimbang berat ubi, keranjang bambu untuk wadah ubi yang dipajang, dan terpal sebagai atap jika dibutuhkan.

Harga Jual Ubi Cilembu

Harga jual ubi Cilembu berbeda-beda bergantung dari lokasi Anda tinggal. Selain karena faktor lokasi, harga jual juga dapat berbeda karena umumnya para penjual hanya mengikuti harga dari pemasok. Namun rata-rata pedagang menjual ubi Cilembu mentah pada kisaran harga Rp 20 ribu per kilo, sedangkan untuk ubi Cilembu matang berada pada kisaran Rp 25 ribu per kilo. Itulah mengapa peluang usaha ubi Cilembu dinilai cukup menjanjikan karena keuntungan yang bisa didapatkan cukup besar, terlebih jika Anda mengambil stock ubi langsung dari petani desa Cilembu.

Olahan Lain dari Ubi Cilembu

Tak hanya sekedar dibakar saja, Anda sebagai pelaku bisnis tentu harus memiliki jiwa kreatif agar produk Anda berbeda dari yang lain sehingga selalu dinanti para pembeli. Ubi Cilembu sendiri tidak cocok jika diolah dengan teknik digoreng ataupun direbus, mengapa? Karena kandungan gula pada ubi ini tergolong cukup tinggi, sehingga lebih mudah gosong pada saat direbus. Selain itu, dengan teknik merebus juga dapat menghilangkan aroma khas dari madunya. Lain halnya jika ubi Cilembu diolah dengan teknik dibakar menggunakan oven. Pada saat ubi dioven, ubi akan mengeluarkan cairan lengket sejenis madu dan rasanya sangat manis. Itulah mengapa ubi ini juga kerap disebut ubi madu. Selain dioven Anda dapat mengolah ubi Cilembu dalam bentuk keripik, dodol, selai, tape, sirup, bahkan aneka kue lezat seperti brownies, pancake, donat, kue pie, cake ubi, hingga bola-bola ubi.

Keuntungan Usaha Ubi Cilembu

Keuntungan yang bisa didapatkan dari usaha ubi Cilembu tergolong menggiurkan. Jika Anda mengambil ubi dalam jumlah banyak dan langsung dari petani di desa Cilembu, tentu harga yang mereka berikan juga jauh lebih murah. Nantinya ubi dapat Anda jual kembali dengan harga yang telah disesuaikan dengan harga pasar di lokasi Anda. Terlebih jika Anda menjual ubi dalam bentuk olahan, keuntungan yang bisa Anda dapatkan pun akan jauh lebih besar.

Itulah tadi ulasan mengenai peluang usaha ubi Cilembu. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk mencoba?

Intip Yuk Peluang Usaha Ubi Cilembu yang Menjanjikan | Malik | 4.5