https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3327328018275889

Cara Budidaya Anggrek Mulai dari Pemilihan hingga Pembibitan

Cara budidaya anggrek yang benar bisa anda terapkan dengan metode yang sangat mudah. Banyak yang beranggapan bahwa menanam jenis tanaman yang satu ini sangat sulit. Padahal, sebetulnya prosesnya tidak serumit yang anda bayangkan. Dengan proses budidaya yang tepat, maka anda akan mampu menghasilkan tanaman anggrek yang indah. Di Indonesia, budidaya terhadap tanaman yang satu ini sangat populer, bahkan pilihan spesies yang tersedia sudah mencapai angka 3.500. Mau tahu lebih jelas tentang proses budidaya tanaman yang satu ini? Simak selengkapnya sebagai berikut:

Pemilihan Lokasi Untuk Budidaya Anggrek

anggrek berjenis arachnis,

anggrek berjenis arachnis,

Cara budidaya anggrek yang benar dimulai dari pemilihan lokasi yang bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan. Untuk menemukan lokasi yang tepat, pastikan bahwa anggrek tersebut dibudidayakan di tempat yang memiliki intensitas cahaya matahari yang cukup. Hal ini tentunya akan sangat berpengaruh pada proses pertumbuhan bunga anggrek itu sendiri.

  • Misalnya anggrek berjenis arachnis, vanda, dan renantherina memerlukan intensitas cahaya secara langsung.
  • Untuk anggrek berjenis dendronium dan ancedium bisa tumbuh dengan baik tanpa memerlukan intensitas cahaya secara langsung.
  • Kemudian, anggrek berjenis phalaenopsis dan paphiopedilum yang tidak terlalu suka dengan intensitas cahaya matahari.

Proses Pembibitan Bunga Anggrek

Proses tanam anggrek berjenis arachnis

Proses tanam anggrek berjenis arachnis

Hal berikutnya yang perlu diperhatikan dalam cara budidaya anggrek yang benar adalah tentang penanaman bunga anggrek itu sendiri. Pastikan untuk pemilihan bibit bunga anggrek tersebut dipilih melalui kualitas yang paling baik. Dari sini bibit yang paling bagus untuk dibudidayakan memiliki beberapa kriteria khusus. Setidaknya bibit tersebut harus memiliki usia mencapai 1 tahun dan sudah memiliki banyak akar. Proses budidayanya bisa anda terapkan dengan cara:

  • Proses pembibitan bisa anda mulai dengan menanam bibit tersebut pada kantong plastik dengan lama proses pembibitan kurang lebih 3 bulan.
  • Jika 3 bulan sudah berlalu, maka anda bisa memindahkan tanaman tersebut ke pot berukuran kecil dengan diameter 6 – 12 cm didalamnya.
  • Setelah itu, anda bisa menggunakan pupuk organik agar tumbuh kembang yang dilakukan bisa berlangsung dengan maksimal.
  • Jika 3 bulan sudah berlalu, maka anda bisa memindahkan bibit anggrek yang awalnya ditanam di pot kecil tersebut ke wadah yang lebih besar.
  • Dari sinilah pertumbuhan anggrek tersebut akan bisa menjadi lebih sempurna dan memiliki warna yang cerah ada didalamnya.

Tips Mempertahankan Pertumbuhan Anggrek Supaya Sempurna

Untuk cara budidaya anggrek yang benar yang berikutnya adalah bagaimana mempertahankan pertumbuhan anggrek tersebut supaya menjadi sempurna. Beberapa langkah perlu anda lakukan, antara lain sebagai berikut:

  • Perhatikan Akar Bunga Anggrek

Untuk mempertahankan pertumbuhan bunga anggrek supaya bisa sempurna, maka cara yang bisa dilakukan adalah dengan memperhatikan akar dari bunga anggrek itu sendiri. Dari sini anda bisa melihat ciri-cirinya yaitu ketika akar bunga anggrek sudah menyembul keluar dari media tanah. Alih-alih memasukan akar yang menyembul keluar tersebut ke dalam tanah, ini adalah pertanda bahwa sebaiknya anda bersiap memindahkan tanaman anggrek tersebut ke pot yang lebih besar.

  • Perhatikan Batang Bunga Anggrek

Tahapan berikutnya adalah dengan memperhatikan batang dari bunga anggrek tersebut. Untuk mencegah batang bunga anggrek ini roboh, maka anda dianjurkan untuk memberikannya tiang penyangga. Bisa terbuat dari bambu, kayu dan lain sebagainya. Dengan adanya tiang penyangga ini maka anggrek pun akan bisa tumbuh dengan tetap tegak nantinya.

  • Perhatikan Derajat Suhu Bunga Anggrek

Suhu di sekitar juga harus diperhatikan dalam cara budidaya anggrek yang benar yang tepat. Di sini yang harus anda ketahui adalah bunga anggrek akan bisa tumbuh dengan sempurna di tempat yang bersuhu sekitar 14 – 36 derajat celcius. Jika anda mampu menjaga temperatur atau suhu di sekitar tetap dalam derajat tersebut, maka anda pastinya akan bisa memiliki bunga anggrek yang mampu bertumbuh dengan cantik dan sempurna.

Proses Pemindahan Bunga Anggrek

Dalam hal menerapkan budidaya yang tepat, tentu anda juga harus memperhatikan proses pemindahan dari bunga anggrek itu sendiri. Pastikan anda melakukan dan menerapkan proses yang ada didalamnya dengan tepat. Dari sinilah anda akan mampu mendapatkan hasil yang tepat dan terbaik. Selengkapnya yang perlu anda perhatikan adalah sebagai berikut:

  • Sebelum anda mencabut bibit bunga anggrek untuk pemindahan, persiapkan potnya terlebih dahulu.
  • Selain menggunakan media tanam yang bercampur dengan yang lama, anda juga perlu mempersiapkan media tanam tambahan berupa pakis cincang.
  • Untuk proses penyiramannya, anda bisa melakukannya 2 kali dalam sehari, yaitu pada saat pagi dan sore. Lakukan penyiraman secara merata, pada semua bagian tanaman, khususnya pada bagian daun.

Itulah proses cara budidaya anggrek yang benar yang bisa anda terapkan, selamat mencoba dan semoga berhasil.

Cara Budidaya Anggrek Mulai dari Pemilihan hingga Pembibitan | Malik | 4.5