Sewa atau Beli Ruko untuk Usaha? Mana yang Lebih Menguntungkan?
Sewa atau beli ruko untuk usaha – Ruko bisa menjadi salah satu investasi pilihan bagi Anda, terlebih lagi bisa dijadikan sebagai tempat usaha yang potensial. Ruko sendiri merupakan singkatan dari rumah dan toko biasanya di lantai bagian dasar dijadikan sebagai toko sedangkan di lantai atas dijadikan sebagai rumah. Ruko ini dibangun minimal dua lantai yaitu lantai dasar dan juga lantai dua, namun ada juga ruko yang dibangun itu lebih dari dua lantai yang mana mencapai empat lantai. Semakin luas dan semakin tinggi bangunan rukonya harganya akan semakin mahal.
Yang membuat ruko cocok dijadikan sebagai tempat usaha adalah ruko ini didirikan di lokasi yang strategis. Meski tidak seluas dengan gedung bisnis konvensional namun keberadaan ruko ini sangat membantu pebisnis dalam mengembangkan bisnisnya lebih baik lagi. Yang menjadi pertanyaan lebih baik mana sewa atau beli ruko? Bagi Anda yang sedang bingung simak beberapa faktor yang harus diperhatikan sebelum sewa atau beli ruko untuk usaha di bawah ini:
Fleksibilitas
Faktor pertama yang harus diperhatikan sebelum sewa atau beli ruko untuk usaha adalah fleksibilitas. Fleksibilitas bisa Anda dapatkan dari sewa ruko. Saat kebutuhan bisnis meningkat, Anda akan bisa beralih ke bangunan konvensional yang lebih besar. Tren desain untuk bangunan konvensional bisnis ini pun akan sering berubah maka saat hal itu terjadi Anda bisa menyewa bangunan dengan desain terbaru yang mana bisa mendukung operasional bisnis menjadi lebih baik lagi.
Membutuhkan Ruang yang Lebih Luas
Salah satu hal yang harus Anda perhatikan saat akan sewa atau membeli ruko adalah suatu saat Anda akan membutuhkan ruang yang lebih luas untuk usaha sehingga ruko ini tidak akan bisa lagi untuk menampung operasional bisnis Anda. Akan terasa merepotkan jika Anda harus memindahkan semua peralatan tersebut setiap hari karena ruang yang tidak memadai. Untuk mengatasi hal ini Anda bisa menyewa ruko karena jika membeli ruko untuk pindah ke gedung konvensional prosesnya akan menjadi lama. Dengan menyewanya saat bisnis membutuhkan tempat yang baru Anda bisa langsung pindah dan tidak harus memikirkan bagaimana cara menjualnya.
Kebebasan
Hal yang harus Anda pertimbangkan dalam sewa atau beli ruko untuk usaha selanjutnya adalah kebebasan. Jika membahas kebebasan ini tentu semua setuju jika membeli ruko akan membuat Anda lebih bebas dibandingkan dengan menyewanya. Anda bisa bebas bertindak sebagai pemilik dibandingkan dengan penyewa. Anda tidak perlu meminta persetujuan dari tuan tanah untuk perubahan yang ingin Anda lakukan pada ruko tersebut. Anda juga tidak perlu dihadapkan pada tidak nyamannya administrasi dan juga negosiasi, memperbarui sewa, atau memperdebatkan kerusakan yang harus di klaim ketika Anda harus pindah. Sisi lainnya adalah banyak pembatasan yang harus Anda perhatikan saat akan menyewa ruko untuk usaha ini.
Finansial
Faktor lainnya yang harus Anda perhatikan tentang sewa atau beli ruko untuk usaha adalah dari segi finansial. Untuk membeli ruko ini harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit sehingga Anda yang ingin menggunakan ruko ini sebagai tempat usaha penting untuk mengetahui finansial yang ada pada bisnisnya. Jika memang kondisinya tidak memungkinkan untuk membeli ruko maka sewa menjadi jalan terbaik. Dalam masa sewa tersebut jika perkembangan bisnis lebih baik maka Anda bisa mulai memikirkan untuk membeli ruko sendiri. Untuk pemula akan lebih baik jika Anda menyewa ruko dibandingkan dengan membelinya karena akan lebih bagus untuk kondisi finansial bisnis.
Tips Investasi dan Memilih Ruko
Tidak hanya faktor sewa beli ruko untuk usaha yang penting untuk Anda ketahui, tapi ada baiknya jika Anda tahu bagaimana tips investasi dan memilih ruko. Tips pertama adalah usahakan untuk memilih ruko yang lokasinya strategis misalnya saja adalah ruko di dekat pusat kegiatan ekonomi, dekat jalan raya, atau di dekat kota. Usahakan untuk membeli atau menyewa ruko yang memiliki harga sewajarnya dan jangan malu untuk meminta diskon. Anda bisa menggunakan cara cerdik berinvestasi ruko dengan modal dari sumber lainnya misalnya adalah menggunakan dana pinjaman dari bank. Yang terakhir adalah hitunglah Return of Investment dan break event point saat akan membeli ruko. Hal ini akan sangat berguna bagi Anda dalam membandingkan harga sewa ruko dengan cicilan yang harus dibayarkan setiap bulan.
Sewa Ruko Sifatnya Mengikat
Jika memutuskan untuk menyewa Anda harus bisa memahami bahwa sewa ini sifatnya adalah mengikat. Syarat dan ketentuan semuanya dituangkan dalam perjanjian sewa menyewa antara pemilik dan penyewa. Oleh sebab itu pemilik dan penyewa ini memiliki hak dan juga kewajiban masing-masing yang harus ditaati dan dituruti. Anda harus tahu apa yang menjadi hak dan kewajiban Anda selama melakukan sewa ruko tersebut. Jangan sampai melanggar batasan dan syarat yang sudah disepakati bersama. Berbeda dengan membeli dimana Anda bebas untuk melaksanakan apa yang menjadi keinginan Anda selama tidak mengganggu kepentingan orang lain.
Demikianlah beberapa faktor yang harus diperhatikan saat Anda ingin sewa atau beli ruko untuk usaha, semoga informasi ini bermanfaat.