5 Tips Membuat Konten YouTube yang Menarik dan Viral
Menjadi seorang youtuber saat ini memang menjanjikan. Dengan mengunggah konten di YouTube, Anda sudah bisa mendapat keuntungan hingga jutaan rupiah lewat monetisasi adsense. Bahkan tak jarang seorang youtuber pemula bisa mendapat banyak subscriber dan views lewat konten viralnya.
Tapi bukan berarti semua konten yang diunggah bisa viral dan mendatangkan banyak views lho. Anda harus mampu membuat konten yang menarik dan mendatangkan engagement yang baik dengan penonton. Lalu bagaimana caranya membuat konten yang menarik agar mendapat banyak views? Tenang saja, kami sudah siapkan 7 tips membuat konten YouTube yang menarik lewat ulasan di bawah ini.
Tips Membuat Konten YouTube Menarik dan Viral
Saat ini ada lebih dari 2 miliar pengguna YouTube di seluruh dunia yang bisa menjadi calon penonton video Anda. Lalu bagaimana caranya agar para pengguna tersebut mau menonton video Anda? Tentu saja dengan menyajikan konten yang menarik dan viral. Berikut ini beberapa tips membuat konten YouTube yang menarik yang bisa Anda lakukan:
1. Menentukan Tujuan
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menentukan tujuan, apakah untuk menyajikan channel YouTube yang informatif, edukatif, hiburan, bisnis dan lain sebagainya. Setelah menentukan tujuan, Anda bisa lebih mudah membuat konten mulai dari tahap riset, konsep, editing, hingga cara mempromosikannya.
Dalam mencapai tujuan Anda juga perlu berinteraksi dengan audiens untuk meningkatkan loyalitas dan kepercayaan mereka. Interaksi bisa dilakukan dengan cara membuat konten yang mampu menyapa audiens. Baik secara dialog, gestur, pemilihan kata yang digunakan, hingga berbagai efek editing yang diperlukan.
Sebagai contohnya, apabila tujuan Anda membuat channel YouTube hiburan, maka Anda bisa membuat konsep yang fresh dan kreatif. Sedangkan untuk channel YouTube bisnis, maka Anda bisa membuat konsep yang terlihat elegan dan menginspirasi.
2. Riset Konten
Konten YouTube yang viral bukanlah konten yang dibuat sembarangan. Ada banyak proses kreatif di baliknya yang mana sudah melalui beberapa tahapan riset. Mulai dari riset kata kunci, mempelajari trend konten dunia, hingga memantau kompetitor di niche atau target market yang sama.
Untuk memudahkan proses riset, Anda bisa menggunakan kata kunci di Google Trends agar tahu topik apa saja yang hangat dibicarakan dalam beberapa waktu terakhir. Anda juga bisa melakukan riset lewat kompetitor di berbagai channel YouTube sebagai salah satu tips membuat konten YouTube yang menarik.
Cari tahu seperti apa strategi marketing yang mereka gunakan hingga baca kolom komentar di video mereka dan ketahui apa saja yang ditanyakan oleh para viewers. Tidak jarang dari sanalah Anda akan menemukan banyak ide dan inspirasi untuk membuat konten yang menarik dan berpotensi viral.
3. Editing Video Sesuai Kebutuhan
Tips membuat konten YouTube yang menarik dan viral selanjutnya adalah menambahkan proses editing. Melengkapi video dengan berbagai elemen seperti teks, background musik, hingga efek suara lainnya memang bisa membuat video lebih menarik. Tapi jangan sampai Anda menambahkan editing yang tidak dibutuhkan atau justru keluar dari konsep awal.
Untuk video yang sifatnya hiburan, editing dengan berbagai efek akan memberi kesan yang lebih fresh dan menarik. Sedangkan untuk video yang konsepnya lebih serius, beberapa efek yang sederhana dan minimalis justru lebih Anda butuhkan.
Bagi Anda yang belum menguasai software editing video juga tidak perlu khawatir karena sekarang ini sudah banyak platform yang praktis dan gratis untuk mengedit video. Seeprti Canva, Velosofy, Biteable, dan berbagai platform editing lain yang menyediakan template menarik.
4. Optimasi SEO YouTube
Untuk meningkatkan jangkauan video YouTube Anda, maka optimasi SEO wajib dilakukan. Salah satu optimasi yang dapat Anda lakukan adalah menyisipkan kata kunci di beberapa kolom. Seperti di judul, deskripsi, dan tag konten video.
Dengan mengoptimasi SEO maka video Anda akan lebih mudah tampil di urutan pertama pencarian YouTube. Kesempatan mendapat klik views akan meningkat dan potensi viral juga semakin besar.
5. Promosikan Konten YouTube
Tips membuat konten YouTube yang menarik terakhir adalah mempromosikannya. Bagikan link YouTube video Anda lewat berbagai media sosial yang Anda miliki. Dengan begitu semakin banyak orang yang tahu bahwa Anda memiliki konten menarik untuk ditonton.
Baca juga : Apa Itu Youtube Marketing dan Bagaimana Memulainya?
Anda juga tidak perlu ragu untuk mempromosikannya ke grup chat yang ada di WhatsApp, Telegram, maupun Facebook. Berbagai grup chat dengan jumlah member ribuan orang bisa menambah jumlah views konten YouTube secara signifikan.
Nah, sekarang Anda sudah tahu kan kiat-kiat apa saja yang dibutuhkan untuk membuat konten yang menarik dan viral? Kalau begitu silahkan dicoba step by step dari tips membuat konten YouTube yang menarik untuk mendapatkan engagement yang tinggi dari setiap unggahan konten YouTube di channel Anda.