7 Alasan Mengapa Harus Investasi Properti di Surabaya
Memiliki investasi properti di Surabaya bisa sebuah hal yang menguntungkan. Surabaya memang sedang giat-giatnya menggenjot pembangunan infrastruktur sehingga kota ini kini memiliki fasilitas yang sangat memadai. Karena itulah, tak heran kalau Surabaya semakin dilirik oleh masyarakat yang ingin mencari tempat hunian. Hal ini akhirnya dimanfaatkan oleh para investor properti untuk mendapatkan keuntungan yang besar.
Dengan semakin tingginya minat masyarakat dalam mencari properti, para investor properti pun akan semakin berpeluang untuk mendapat keuntungan dari sewa properti ataupun capital gain. Bagi Anda yang tertarik untuk berinvestasi properti di Surabaya, terlebih dulu Anda perlu mengetahui beberapa hal yang membuat Anda harus berinvesatasi properti di kota ini.
1. Keamanan Kota yang Baik
Keamanan merupakan salah satu hal penting yang menjadi pertimbangan sebelum memilih tempat tinggal, berbisnis, ataupun beraktivitas di suatu kawasa. Hal ini yang membuat banyak orang tertarik untuk menjadikan Surabaya sebagai pilihan utama dalam. Kota Surabaya memang terkenal sebagai salah satu kota paling aman di Indonesia. Bahkan kota yang berjuluk Kota Pahlawan ini pernah masuk 10 besar kota teraman di seluruh dunia.
Salah satu faktor yang membuat Surabaya terjamin keamanannya karena telah diterapkan sebuah sistem sosial yang baik oleh pemerintah kota bersama-sama dengan masyarakat Surabaya. Setiap warga yang ada di kota ini diajak untuk bersama-sama membantu masyarakat yang berada pada kelompok masyarakat ekonomi rendah dengan cara memberi pekerjaan dan berbagai hak produktif lainnya. Hal ini membuat masyarakat yang kurang mampu merasa lebih diperhatikan dan lebih diberdayakan. Karena itulah, tingkat kriminalitas di kota ini terbilang cukup kecil.
2. Pertumbuhan Ekonomi yang Tinggi
Pertumbuhan ekonomi yang tinggi juga menjadi alasan yang membuat Anda harus memiliki investasi properti di Surabaya. Tingkat pertumbuhan di kota Surabaya yang tinggi, yakni mencapai 7,6 persen, membuat kota ini layak untuk dijadikan sebagai lokasi terbaik untuk melakukan investasi dalam bidang properti.
Tingginya tingkat pertumbuhan ekonomi di Kota Pahlawan terlihat dari adanya beberapa pusat perbelanjaan terbesar di Asia Tenggara. Di kota ini Anda dapat menjumpai begitu banyak restoran dan juga pasar suku cadang terbesar di Indonesia.
3. Harga Properti yang Kompetitif
Harga properti di Surabaya terbilang cukup kompetitif. Kenaikan harga properti di Surabaya meningkat setiap tahunnya. Para investor properti berpeluang untuk memperoleh keuntungan yang besar dengan memiliki investasi properti di Surabaya. Harga properti akan melonjak cukup tajam setiap tahunnya, yakni berkisar 12 persen-20 persen per tahunnya.
Untuk sebuah apartemen seluas 21 meter persegi di pusat kota dengan fasilitas satu kamar tidur dan kolam renang harganya bisa mencapai Rp 370 juta. Seiring waktu, harga apartemen di kota ini dipastikan bisa terus meningkat. Lokasi yang biasa diincar oleh masyarakat yang sedang mencari apartemen di Surabaya antara lain Kertajaya, Citraland, dan Darmo Permai.
Baca juga : Cara Memulai Bisnis Properti Bagi Pemula Paling Mudah
4. Pembangunan Infrastruktur yang Semakin Meningkat
Infrastruktur menjadi salah satu faktor yang mendukung bisnis properti di suatu kawasan. Saat ini, di Surabaya memang sedang gencar dilakukan pembangunan infrastruktur yang dapat memperlancar mobilitas masyarakat di sana. Salah satu infrastruktur yang tengah dibangun adalah yang terkait dengan sistem transportasi di kota ini.
Surabaya memang sangat fokus untuk bisa menerapkan sistem lalu lintas yang efektif untuk mencegah terjadinya kemacetan. Karena itulah, kini banyak dibangun jalan-jalan serta transportasi massal yang membuat mobilitas warganya semakin baik.
5. Kondisi Cuaca yang Cenderung Stabil
Cuaca juga menjadi salah satu faktor yang dijadikan sebagai pertimbangan penting saat memilih sebuah hunian di suatu daerah. Surabaya merupakan kota dengan kondisi cuaca yang cenderung stabil. Suhunya tidak terlalu banyak berubah dari satu musim ke musim yang lain, yakni berkisar 32-34 derajat Celcius. Hal ini membuat kota ini begitu nyaman untuk dijadikan sebagai tempat hunian dan sekaligus untuk berjalan-jalan.
6. Banyaknya Universitas di Surabaya
Terdapat begitu banyak universitas di Surabaya. Hal ini menjadi salah satu alasan yang membuat Anda harus memiliki investasi properti di Surabaya. Faktanya, kawasan yang banyak terdapat universitasnya memiliki potensi pembangunan properti yang cukup tinggi. Dengan begitu, para investor properti akan memiliki peluang lebih besar untuk mendapat keuntungan.
7. Terdapat Lapangan Golf yang Ekslusif
Surabaya memiliki lapangan golf ekslusif yang berada di kawasan elit di Surabaya. Salah satunya adalah Bukit Darmo Golf yang berlokasi di perbatasan perumahan-perumahan mewah di Surabaya Barat. Selain itu, ada pula Yani Golf yang berada di daerah pebukitan. Para pengusaha profesional begitu tertarik untuk bermain golf di tempat-tempat tersebut. Hal ini tentu saja harus bisa dimanfaatkan oleh para investor properti untuk membangun rumah-rumah mewah di sekitar tempat itu.
Itulah beberapa hal yang membuat Anda semakin tertarik untuk memiliki investasi properti di Surabaya. Semoga pembahasan ini bermanfaat bagi Anda.
Baca juga : Jarang Diketahui! Inilah Keuntungan Investasi Tanah Makam